www.warnariau.com
Usut Penyebab Kebakaran MPP, Pemko Pekanbaru Sudah Lapor Polisi
Senin, 06/03/2023 - 13:45:36 WIB



TERKAIT:
   
 

PEKANBARU - Untuk menindaklanjuti kebakaran yang terjadi di Mal Pelayanan Publik (MPP), Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru telah melaporkan hal tersebut kepada Polresta Pekanbaru.

Hal ini disampaikan Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Pekanbaru Zulfahmi Adrian, Senin (6/3/2023). Ia mengatakan laporan ini disampaikan untuk menindaklanjuti kebakaran ini apakah ada dugaan disengaja atau tidak.

"Kita sudah melakukan koordinasi dengan instansi terkait melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) dan sudah melaporkan kepada pihak kepolisian dalam hal ini Polresta Pekanbaru untuk menindaklanjuti kebakaran ini apakah ada dugaan disengaja atau tidak," ujar Zulfahmi, Senin (6/3/2023).

Ia mengatakan untuk hari ini tim Laboratorium Forensik (Labfor) juga sudah turun ke lokasi melaksanakan tugasnya dalam mengambil dokumen dan bukti yang diperlukan sehingga penyebab kebakaran bisa diketahui dengan cepat.

"Tim Labfor sudah turun hari ini. Untuk berapa lama waktunya bisa langsung ditanyakan ke tim teknis," sebutnya.

Diberitakan sebelumnya sehari pasca kebakaran, kondisi Mal Pelayanan Publik (MPP) Kota Pekanbaru khususnya di gedung B terlihat hancur tak tersisa. Hanya sedikit bagian yang tidak terjamah oleh si jago merah, selebihnya ludes tak bersisa.

Pantauan wartawan di lokasi, saat ini pihak Satpol PP Pekanbaru dan kepolisian disiagakan untuk berjaga di lokasi. Jumlahnya cukup banyak. Pihak Satpol PP dan kepolisian ingin memastikan tak ada orang yang masuk ke lokasi.

"Iya kami di-standby-kan untuk berjaga di sini," ujar salah seorang petugas Satpol yang berjaga di lokasi.

Ia mengatakan pihaknya memastikan tak ada yang masuk ke lokasi kebakaran, karena memang akan dilakukan pengecekan oleh tim Labfor Polda Riau.

"Harus steril di sini," ungkapnya.

Sebagaimana diketahui terjadi kebakaran di Mal Pelayanan Publik (MPP) Kota Pekanbaru, Jalan Sudirman, Ahad (5/3/2023). Tak ada yang bisa diselamatkan dari kebakaran tersebut.

Sebanyak 12 unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan kebakaran di Mal Pelayanan Publik (MPP) Kota Pekanbaru.(clc)



 
Berita Lainnya :
  • Usut Penyebab Kebakaran MPP, Pemko Pekanbaru Sudah Lapor Polisi
  •  
    Komentar Anda :

     
    BERITA TERPOPULER
    1 Target PKS Kampar 2024: Menang Pileg, Kuasai Parlemen, Tamaruddin Bupati
    2 Empat Bupati dan Walikota Pekanbaru Tak Terlihat di Rakor Karhutla Riau
    3 Gubri Open House Idul Fitri hingga Tiga Hari, Seluruh Warga Diundang
    4 Catat! ASN Pemprov Riau harus Masuk Kerja Tanggal 10 Juni Siap-siap Disanksi
    5 Inilah Deretan Acara Pelantikan Gubernur dan Wagub Riau Besok Mulai di Jakarta hingga Pekanbaru
    6 ASN Pemprov Riau Wajib Masuk 10 Juni, yang Tambah Libur Dikenakan Sanksi
    7 Gubri Lepas 700 Santri ke Pesantren Al Fatah Magetan
    8 Aduh! Program Walikota Pekanbaru di Nilai Gagal
    9 Hore! Mulai 1 April Pengurusan e-KTP Bisa Dilakukan Diluar Domisili
    10 Panglima TNI: Kalau Mau Pakai Jilbab Pindah ke Aceh
    Follow:
    Pemprov Riau | Pemko Pekanbaru | Pemkab Siak | Pemkab Inhu | Pemkab Rohil | Pemkab Kampar
    Redaksi Disclaimer Pedoman Media Siber Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 Warna Riau | Inspirasi Baru Berita Riau, All Rights Reserved