www.warnariau.com
Wakil Bupati H. Sulaiman Hadiri Milad dan Wisuda YP Islam Almuhsinin di Rimba Melintang
Kamis, 25/05/2023 - 12:55:47 WIB



TERKAIT:
   
 

BAGANSIAPIAPI - Wakil Bupati Rokan Hilir (Rohil) H Sulaiman SS MH hadiri acara milad ke-23 sekaligus Wisuda ke Xlll Yayasan Pendidikan (YP) Islam Almuhsinin Rimba Melintang, Kamis (25/5/2023).

Acara tersebut juga dihadiri perwakilan Kemenag Rohil, Camat Rimba Melintang Sukirman, Lurah Rimba Melintang Iskandar, pimpinan YP Islam Almuhsinin dan jajaran serta berbagai unsur lainnya. 

"Alhamdulillah hari ini saya merasa bangga dan bahagia bisa menghadiri milad sekaligus Wisuda yayasan pendidikan islam Almuhsinin, " kata Wabup. 

Dalam kesempatan itu, Wabup menyampaikan ucapan selamat kepada santri dan santriwati yayasan pendidikan islam Almuhsinin yang telah di wisudakan serta mengucapkan selamat milad yang ke-23.

"Semoga para santri dan santri wati nantinya bisa melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi," sebut Wabup.

Pemerintah daerah lanjut Wabup, akan senantiasa memberikan dukungan terhadap pesantren yang ada di Kabupaten Rohil. Sehingga, Wabup berharap agar YP Islam Almuhsinin terus meningkat mutu pendidikan para santri dan santriwati nya agar tercipyanya SDM yang unggul.

"Semoga kedepannya yayasan pendidikan islam Almuhsinin ini akan
menciptakan SDM yang unggul dan berakhlak serta beriman. Pemerintah daerah sangat mendukung pondok pesantren agar eksis seperti satuan pendidikan lainnya," pungkasnya. (Rilis Diskominfotiks).



 
Berita Lainnya :
  • Wakil Bupati H. Sulaiman Hadiri Milad dan Wisuda YP Islam Almuhsinin di Rimba Melintang
  •  
    Komentar Anda :

     
    BERITA TERPOPULER
    1 Target PKS Kampar 2024: Menang Pileg, Kuasai Parlemen, Tamaruddin Bupati
    2 Empat Bupati dan Walikota Pekanbaru Tak Terlihat di Rakor Karhutla Riau
    3 Gubri Open House Idul Fitri hingga Tiga Hari, Seluruh Warga Diundang
    4 Catat! ASN Pemprov Riau harus Masuk Kerja Tanggal 10 Juni Siap-siap Disanksi
    5 Inilah Deretan Acara Pelantikan Gubernur dan Wagub Riau Besok Mulai di Jakarta hingga Pekanbaru
    6 ASN Pemprov Riau Wajib Masuk 10 Juni, yang Tambah Libur Dikenakan Sanksi
    7 Gubri Lepas 700 Santri ke Pesantren Al Fatah Magetan
    8 Aduh! Program Walikota Pekanbaru di Nilai Gagal
    9 Hore! Mulai 1 April Pengurusan e-KTP Bisa Dilakukan Diluar Domisili
    10 Panglima TNI: Kalau Mau Pakai Jilbab Pindah ke Aceh
    Follow:
    Pemprov Riau | Pemko Pekanbaru | Pemkab Siak | Pemkab Inhu | Pemkab Rohil | Pemkab Kampar
    Redaksi Disclaimer Pedoman Media Siber Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 Warna Riau | Inspirasi Baru Berita Riau, All Rights Reserved