www.warnariau.com
Gubri: Pilkada Serentak 2020 Akan Kedepankan Protokol Kesehatan
Sabtu, 19/09/2020 - 05:47:38 WIB



TERKAIT:
   
 

PEKANBARU, WARNARIAU.COM - Gubernur Riau (Gubri), Syamsuar menyampaikan bahwa pelaksanaan Pilkada serentak tahun 2020 ini akan mengedepankan protokol kesehatan yang sangat ketat.

Ia menerangkan, keputusan tersebut berdasarkan hasil Rapat Koordinasi (Rakor) nasional melalui video conference dalam rangka penegakan hukum pelaksanaan Pilkada serentak Tahun 2020 dalam masa pandemi Covid-19 yang dipimpin langsung oleh Menko Polhukam Mahfud MD.

"Intinya Pilkada tahun ini tetap mengedepankan protokol kesehatan," katanya di Gedung Daerah Balai Serindit, Jumat (18/09/2020).

Syamsuar menuturkan, nantinya tidak ada toleransi terhadap pelanggaran protokol kesehatan dalam pelaksanaan Pilkada serentak di tengah pandemi saat ini.

Dimana jelas Gubri, protokol kesehatan yang diterapkan berdasarkan keputusan KPU yang sudah dibatasi jumlah orang yang hadir dalam pemilu, serta aturan-aturan lainnya.

Ia menambahkan, salah satu aturan yang cukup tegas dalam Pilkada tahun ini adalah,  bahwa Polri, Polda dan Polres akan mengeluarkan surat tanda boleh kampanye kalau ada surat rekomendasi dari Satgas Covid-19 kabupaten/kota.

"Jadi tidak ada alasan tidak melakukan pengawasan yang begitu ketat," ujarnya.

Gubri menambahkan, berdasarkan pernyataan dari Wakil Jaksa Agung RI, bahwa jika ada pelanggaran dan sudah diperingatkan tetapi juga tetap melanggar, maka akan diberi sanksi sesuai dengan Undang-undang kesehatan. (*)



 
Berita Lainnya :
  • Gubri: Pilkada Serentak 2020 Akan Kedepankan Protokol Kesehatan
  •  
    Komentar Anda :

     
    BERITA TERPOPULER
    1 Target PKS Kampar 2024: Menang Pileg, Kuasai Parlemen, Tamaruddin Bupati
    2 Empat Bupati dan Walikota Pekanbaru Tak Terlihat di Rakor Karhutla Riau
    3 Gubri Open House Idul Fitri hingga Tiga Hari, Seluruh Warga Diundang
    4 Catat! ASN Pemprov Riau harus Masuk Kerja Tanggal 10 Juni Siap-siap Disanksi
    5 Inilah Deretan Acara Pelantikan Gubernur dan Wagub Riau Besok Mulai di Jakarta hingga Pekanbaru
    6 ASN Pemprov Riau Wajib Masuk 10 Juni, yang Tambah Libur Dikenakan Sanksi
    7 Gubri Lepas 700 Santri ke Pesantren Al Fatah Magetan
    8 Aduh! Program Walikota Pekanbaru di Nilai Gagal
    9 Hore! Mulai 1 April Pengurusan e-KTP Bisa Dilakukan Diluar Domisili
    10 Panglima TNI: Kalau Mau Pakai Jilbab Pindah ke Aceh
    Follow:
    Pemprov Riau | Pemko Pekanbaru | Pemkab Siak | Pemkab Inhu | Pemkab Rohil | Pemkab Kampar
    Redaksi Disclaimer Pedoman Media Siber Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 Warna Riau | Inspirasi Baru Berita Riau, All Rights Reserved