www.warnariau.com
HUT ke-19 PKJKS, Gubri Nonton Wayang di Inhu
Minggu, 01/10/2017 - 08:38:00 WIB



TERKAIT:
   
 

PEKANBARU, WARNARIAU.COM - Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman beserta masyarakat Jawa Air Molek antusias nonton wayang semalam suntuk di Air Molek, Kecamatan Pasir Penyu Kabupaten Indragiri Hulu. Namun sebelum nonton bareng dimulai, orang nomor satu di Riau ini terlebih dahulu melakukan pemotongan nasi tumpeng bersempena dengan ulang tahun ke-19 paguyuban Keluarga Jawa Kembang Setaman.

Turut hadir Wakil Bupati Inhu Khairizal, Plt Sekda Inhu Hendrizal, Ketua Ikatan Keluarga Jawa Riau (IKJR) Provinsi Riau beserta istri serta tokoh masyarakat Jawa lainnya.

Dalam sambutannya Gubernur Riau mengucapkan selamat kepada paguyuban keluarga Jawa Kembang Setaman" Kecamatan Pasir Penyu yang berulang tahun ke-19. Diharapkan, Inhu menjadi daerah yang maju dibidang pendidikan dan budaya. Sehingga Provinsi Riau bisa menjadi provinsi yang sangat menentukan di sumatera ini.

"Setelah saya perhatikan di Riau ini ada semua, potensinya besar, makanya kita orang Riau harus punya peran yang banyak memajukan riau ini," ujar kata Gubernur Riau yang biasa disapa Andi Rachman, Jum'at (29/9/17) kemarin.

Menurut Andi, kegiatan menonton wayang adalah kegiatan positip. Dimana, banyak pesan positip terkandung didalam cerita yang disampaikan melalui dalangnya

"Kepada generasi muda jangan ada lagi yang berleha-leha dan hindari perbuatan yang merusak. Mari kita bangun Riau ini bersama tidak melihat latar belakang suku karena kita semua adalah orang Riau," harap Andi.

Gubri mengharapkan kepada paguyuban jawa untuk melanjutkan pelestarian budaya dan menjaga persatuan serta kekompakan. Jika semua masyarakat Riau bersatu, maka Riau pun akan maju.

(riauterkini)



 
Berita Lainnya :
  • HUT ke-19 PKJKS, Gubri Nonton Wayang di Inhu
  •  
    Komentar Anda :

     
    BERITA TERPOPULER
    1 Target PKS Kampar 2024: Menang Pileg, Kuasai Parlemen, Tamaruddin Bupati
    2 Empat Bupati dan Walikota Pekanbaru Tak Terlihat di Rakor Karhutla Riau
    3 Gubri Open House Idul Fitri hingga Tiga Hari, Seluruh Warga Diundang
    4 Catat! ASN Pemprov Riau harus Masuk Kerja Tanggal 10 Juni Siap-siap Disanksi
    5 Inilah Deretan Acara Pelantikan Gubernur dan Wagub Riau Besok Mulai di Jakarta hingga Pekanbaru
    6 ASN Pemprov Riau Wajib Masuk 10 Juni, yang Tambah Libur Dikenakan Sanksi
    7 Gubri Lepas 700 Santri ke Pesantren Al Fatah Magetan
    8 Aduh! Program Walikota Pekanbaru di Nilai Gagal
    9 Hore! Mulai 1 April Pengurusan e-KTP Bisa Dilakukan Diluar Domisili
    10 Panglima TNI: Kalau Mau Pakai Jilbab Pindah ke Aceh
    Follow:
    Pemprov Riau | Pemko Pekanbaru | Pemkab Siak | Pemkab Inhu | Pemkab Rohil | Pemkab Kampar
    Redaksi Disclaimer Pedoman Media Siber Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 Warna Riau | Inspirasi Baru Berita Riau, All Rights Reserved