www.warnariau.com
Peringati HUT RI-72, Perumahan Pondok Mutiara Pekanbaru Gelar Berbagai Perlombaan
Minggu, 20/08/2017 - 12:41:27 WIB



TERKAIT:
   
 

PEKANBARU, WARNARIAU.COM - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke-72, Perumahan Pondok Mutiara, RT 06/RW 02 menggelar berbagai perlombaan yang berlangsung di lapangan bola kaki mini perumahan tersebut, Minggu, (20/8/2017).

Permainan rakyat seperti lari karung, tarik tambang, makan kerupuk, mewarnai, tiup balon, membawa air dalam piring hingga masuk paku dalam botol telah berlangsung sejak pagi.

Tampak kegembiraan di wajah warga setempat. Tidak anak-anak saja demikian juga orang dewasa. Selain ingin merebut berbagai hadiah, Perumahan Pondok Mutiara telah mengajarkan hidup rukun antar umat beragama sejak puluhan tahun lampau

Hidup rukun Melayu-Tioghoa di Perumahan ini patut dicontoh. Berbaur tanpa perbedaan mereka warga tumpah bersama di lapangan bola kaki ini dalam satu tujuan, memperingati tujuh belas Agustus.

Ketua Panitia, Sekaligus Ketua RT 06/RW 02 Perumahan Pondok Mutiara, H Tengku Eddy mengatakan, kegiatan ini memang di fokuskan untuk anak-anak agar tidak melupakan berbagai permainan rakyat yang telah hadir sejak zaman nenek moyang.

"Saat ini anak-anak sudah begitu akrab dengan gajet. Kita tidak mau permainan titipan nenek moyang ini terkikis," katanya kepada awak koran ini disela acara.

Namun, lanjut Eddy, melihat tingginya antusiasme dan kebersamaan warga, pihak panitia juga membuka pendaftaran untuk dewasa.

Ia menyebut, sebelum memulai bebagai perlombaan, pihaknya terlebih dahulu mengajak warga jalan santai bersama mengelilingi lingkungan komplek.

Dalam jalan santai ini, tambah Eddy pihak panitia menyiapkan lucky draw seperti Handphon, Dispenser, kipas angin dan hadiah utama, mesin cuci.

"Ada sekitar 300 warga yang ikut jalan santai kemudian kita kasih kupon untuk diundi di akhir acara," sebutnya.

Sementara, Sugi Wijaya mewakili seluruh donatur Perumahan Pondok Mutiara menambahkan kegiatan untuk berkesinambungan. Kebersamaan dalam mengumpulkan keanekaragaman etnis.

"Kita segenap panitia, mengucapkan terimakasih kepada seluruh donatur yang ada di pondok mutiara. Yang selalu mengakseskan tiap acara yang digelar," kata Sugi yang juga anggota panitia. (hrc)



 
Berita Lainnya :
  • Peringati HUT RI-72, Perumahan Pondok Mutiara Pekanbaru Gelar Berbagai Perlombaan
  •  
    Komentar Anda :

     
    BERITA TERPOPULER
    1 Target PKS Kampar 2024: Menang Pileg, Kuasai Parlemen, Tamaruddin Bupati
    2 Empat Bupati dan Walikota Pekanbaru Tak Terlihat di Rakor Karhutla Riau
    3 Gubri Open House Idul Fitri hingga Tiga Hari, Seluruh Warga Diundang
    4 Catat! ASN Pemprov Riau harus Masuk Kerja Tanggal 10 Juni Siap-siap Disanksi
    5 Inilah Deretan Acara Pelantikan Gubernur dan Wagub Riau Besok Mulai di Jakarta hingga Pekanbaru
    6 ASN Pemprov Riau Wajib Masuk 10 Juni, yang Tambah Libur Dikenakan Sanksi
    7 Gubri Lepas 700 Santri ke Pesantren Al Fatah Magetan
    8 Aduh! Program Walikota Pekanbaru di Nilai Gagal
    9 Hore! Mulai 1 April Pengurusan e-KTP Bisa Dilakukan Diluar Domisili
    10 Panglima TNI: Kalau Mau Pakai Jilbab Pindah ke Aceh
    Follow:
    Pemprov Riau | Pemko Pekanbaru | Pemkab Siak | Pemkab Inhu | Pemkab Rohil | Pemkab Kampar
    Redaksi Disclaimer Pedoman Media Siber Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 Warna Riau | Inspirasi Baru Berita Riau, All Rights Reserved