www.warnariau.com
Gerebek Rumah di Simpang Kanteh, Polisi Rohul Ciduk 4 Penjudi
Selasa, 23/01/2018 - 16:40:07 WIB



TERKAIT:
   
 

PASIRPANGARAIAN, WARNARIAU.COM - Polsek Kepenuhan, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), menggerebek sebuah rumah‎ warga di Simpang Kanteh Desa Pekan Tebih, Kecamatan Kepenuhan Hulu yang dikabarkan sering dipakai untuk berjudi.

Dari penggerebekan‎ Ahad menjelang tengah malam (21/1/2018) sekira pukul 23.00 WIB, Polsek Kepenuhan menciduk sedikitnya 4 laki-laki yang diduga sebagai pelaku tindak pidana perjudian.

‎Empat laki-laki ditangkap yakni AK alias Abu (41) warga RW 01/ RT 02 Desa Kepenuhan Hulu dan As alias Asri (42) warga Desa Pekan‎ Tebih. Dua petani asal Dusun Kubu Baru Desa Kepenuhan Barat Mulia Kecamatan Kepenuhan juga ikut diciduk yakni JR alias Joni (26), dan SHR alias Adam (26).

Kapolres Rohul AKBP Yusup Rahmanto SIK, MH, melalui Paur Humas Polres Rohul Ipda Suheri Sitorus mengatakan ke empat laki-laki ini ditangkap berdasarkan Laporan Polisi Nomor: LP.A / / I/ 2018/ Riau/ Res Rohul/ Sek. Kepenuhan, tanggal 21 januari 2018.

Ipda Suheri mengaku saat penggerebekan sebuah rumah di Simpang Kanteh, Polsek Kepenuhan menyita barang bukti, seperti uang tunai Rp 780 ribu, 1 tikar plastik warna merah dan kuning sebagai alas duduk.

Polisi juga mengamankan 1 bola lampu warna putih sebagai alat penerang, 108 lembar kartu remi warna merah.

"Turut diamankan 2 kotak kartu remi warna biru merek poker," tambah Ipda Suheri, Selasa (22/1/2018).‎

Ipda Suheri mengungkapkan penggerebekan berawal laporan masyarakat diterima anggota Polsek Kepenuhan Bripka Sandi Wijaya pada Ahad malam sekira pukul 22.00 WIB, bahwa sebuah rumah di Simpang Kanteh Desa Pekan Tebih dijadikan tempat berjudi.

Mendapat laporan, Kapolsek Kepenuhan Iptu Yani Marjoni perintahkan Kanit Binmas Ipda Herman, Kanit Reskrim, serta anggota untuk penyelidikan ke sebuah rumah di Simpang Kanteh.

Dari penyelidikan, dalam sebuah rumah terlihat ada 4 laki-laki yang sedang melakukan perjudian kartu remi jenis song. Tidak menunggu lama, polisi langsung menggerebek dan menangkap ke empatnya.

"(empat) pelaku dan barang bukti diamankan dan dbawa ke Mapolsek Kepenuhan untuk proses lebih lanjut," tandas Ipda Suheri Sitorus.(riauterkini)



 
Berita Lainnya :
  • Gerebek Rumah di Simpang Kanteh, Polisi Rohul Ciduk 4 Penjudi
  •  
    Komentar Anda :

     
    BERITA TERPOPULER
    1 Target PKS Kampar 2024: Menang Pileg, Kuasai Parlemen, Tamaruddin Bupati
    2 Empat Bupati dan Walikota Pekanbaru Tak Terlihat di Rakor Karhutla Riau
    3 Gubri Open House Idul Fitri hingga Tiga Hari, Seluruh Warga Diundang
    4 Catat! ASN Pemprov Riau harus Masuk Kerja Tanggal 10 Juni Siap-siap Disanksi
    5 Inilah Deretan Acara Pelantikan Gubernur dan Wagub Riau Besok Mulai di Jakarta hingga Pekanbaru
    6 ASN Pemprov Riau Wajib Masuk 10 Juni, yang Tambah Libur Dikenakan Sanksi
    7 Gubri Lepas 700 Santri ke Pesantren Al Fatah Magetan
    8 Aduh! Program Walikota Pekanbaru di Nilai Gagal
    9 Hore! Mulai 1 April Pengurusan e-KTP Bisa Dilakukan Diluar Domisili
    10 Panglima TNI: Kalau Mau Pakai Jilbab Pindah ke Aceh
    Follow:
    Pemprov Riau | Pemko Pekanbaru | Pemkab Siak | Pemkab Inhu | Pemkab Rohil | Pemkab Kampar
    Redaksi Disclaimer Pedoman Media Siber Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 Warna Riau | Inspirasi Baru Berita Riau, All Rights Reserved