www.warnariau.com
RAPP Berperan Tingkatkan Ekonomi Masyarakat
Senin, 08/01/2018 - 07:41:21 WIB



TERKAIT:
   
 

PANGKALAN KERINCI, WARNARIAU.COM - Diberikan kesempatan untuk berkembang, Robi Cahyadi (36), pemuda asal Desa Buatan II, Kecamatan Koto Gasib, Kabupaten Siak, Riau ini tidak menyia-nyiakannya. Pasalnya, ia ingin mandiri, maju, dan berharap juga dapat membantu orang lain.

"Sebelumnya saya berdagang sama orang tua. Saya pun ingin mandiri dan ingin berkembang. PT RAPP (Riau Andalan Pulp and Paper-red) memberikan saya peluang untuk menjadi mitra bina mereka," tutur pemilik PT Robi Bersaudara ini.

Perusahan yang bergerak di bidang penyaluran tenaga kerja dan transportasi ini awalnya hanya memiliki 3 orang pegawai. Seiring berjalannya waktu, saat ini perusahaan yang ia pimpin sudah memiliki ratusan pegawai dan memiliki omset Rp 20 juta hingga Rp 30 juta setiap bulan.

Baginya, menjalankan perusahaan yang dulu bernama CV Yasir Putra ini tidaklah mudah. Ia mengaku banyaknya rintangan yang ia hadapi hingga sekarang. Namun, ia percaya tantangan itu adalah pelajaran baginya untuk berkembang.

"2010 kita menjadi PT Robi Bersaudara. Bertahun-tahun menjalankan perusahaan, tentu tidak mulus, ada beberapa kesulitan,  dan ketidaktahuan kita untuk beberapa hal. RAPP memberikan fasilitas dan bimbingan ketika kita dalam kesulitan, pasti ada solusinya," tutur ayah tiga anak ini.

Sejak menjadi mitra bina, ia bersyukur dan senang bisa memberikan kesempatan bekerja untuk orang lain. Hal ini juga membantu meningkatkan perekonomian masyarakat.

"Keberadaan RAPP memberikan kesempatan kerja bagi banyak orang, terutama tenaga kerja lokal," pungkasnya. (halloriau)



 
Berita Lainnya :
  • RAPP Berperan Tingkatkan Ekonomi Masyarakat
  •  
    Komentar Anda :

     
    BERITA TERPOPULER
    1 Target PKS Kampar 2024: Menang Pileg, Kuasai Parlemen, Tamaruddin Bupati
    2 Empat Bupati dan Walikota Pekanbaru Tak Terlihat di Rakor Karhutla Riau
    3 Gubri Open House Idul Fitri hingga Tiga Hari, Seluruh Warga Diundang
    4 Catat! ASN Pemprov Riau harus Masuk Kerja Tanggal 10 Juni Siap-siap Disanksi
    5 Inilah Deretan Acara Pelantikan Gubernur dan Wagub Riau Besok Mulai di Jakarta hingga Pekanbaru
    6 ASN Pemprov Riau Wajib Masuk 10 Juni, yang Tambah Libur Dikenakan Sanksi
    7 Gubri Lepas 700 Santri ke Pesantren Al Fatah Magetan
    8 Aduh! Program Walikota Pekanbaru di Nilai Gagal
    9 Hore! Mulai 1 April Pengurusan e-KTP Bisa Dilakukan Diluar Domisili
    10 Panglima TNI: Kalau Mau Pakai Jilbab Pindah ke Aceh
    Follow:
    Pemprov Riau | Pemko Pekanbaru | Pemkab Siak | Pemkab Inhu | Pemkab Rohil | Pemkab Kampar
    Redaksi Disclaimer Pedoman Media Siber Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 Warna Riau | Inspirasi Baru Berita Riau, All Rights Reserved