www.warnariau.com
Dihadiri Ribuan Orang, Sebagian Jamaah Hanya Bisa Saksikan UAS dari Luar Gedung
Rabu, 28/02/2018 - 07:38:57 WIB



TERKAIT:
   
 

PEKANBARU, WARNARIAU.COM - Ribuan Jamaah di Pekanbaru dan daerah sekitarnya Selasa (27/2/2018) malam mendatangi Gelanggang Remaja Jalan Jendral Sudirman. Kedatangan masyarakat ini dalam rangka menyaksikan Tabligh Akbar MPW Pemuda Pancasila Riau yang menghadirkan Ustaz Abdul Somad (UAS).

Kegiatan yang dimulai pukul 20.00 malam ini sudah ramai dikunjungi masyarakat sejak selesai Magrib. Bahkan dengan luasnya kapasitas Gelanggang Remaja tidak mampu menampung ramainya ribuan jamaah. Panitia pun terpaksa harus membatasi jumlah orang yang masuk ke dalam gedung demi kenyamanan dan keamanan acara.

Untuk mengakomodir animo masyarakat ini, panitia juga menyiapkan dua layar besar beserta sound system di halaman Gelanggang Remaja. "Kegiatan ini juga sengaja ditaja MPW PP Riau untuk umum agar tausyiah dari UAS bisa didengarkan oleh masyarakat luas," ujar Ketua MPW PP Riau, Arsyadianto Rachman.

Sementara itu, Plt Gubernur Riau Wan Thamrin Hasyim yang hadir pada kesempatan itu mengatakan bahwa pihaknya mengapresiasi Pemuda Pancasila Riau yang menaja kegiatan ini. Ia juga berharap PP ke depannya terus herbuat untuk kebaikan Riau. (cakaplah)



 
Berita Lainnya :
  • Dihadiri Ribuan Orang, Sebagian Jamaah Hanya Bisa Saksikan UAS dari Luar Gedung
  •  
    Komentar Anda :

     
    BERITA TERPOPULER
    1 Target PKS Kampar 2024: Menang Pileg, Kuasai Parlemen, Tamaruddin Bupati
    2 Empat Bupati dan Walikota Pekanbaru Tak Terlihat di Rakor Karhutla Riau
    3 Gubri Open House Idul Fitri hingga Tiga Hari, Seluruh Warga Diundang
    4 Catat! ASN Pemprov Riau harus Masuk Kerja Tanggal 10 Juni Siap-siap Disanksi
    5 Inilah Deretan Acara Pelantikan Gubernur dan Wagub Riau Besok Mulai di Jakarta hingga Pekanbaru
    6 ASN Pemprov Riau Wajib Masuk 10 Juni, yang Tambah Libur Dikenakan Sanksi
    7 Gubri Lepas 700 Santri ke Pesantren Al Fatah Magetan
    8 Aduh! Program Walikota Pekanbaru di Nilai Gagal
    9 Hore! Mulai 1 April Pengurusan e-KTP Bisa Dilakukan Diluar Domisili
    10 Panglima TNI: Kalau Mau Pakai Jilbab Pindah ke Aceh
    Follow:
    Pemprov Riau | Pemko Pekanbaru | Pemkab Siak | Pemkab Inhu | Pemkab Rohil | Pemkab Kampar
    Redaksi Disclaimer Pedoman Media Siber Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 Warna Riau | Inspirasi Baru Berita Riau, All Rights Reserved