www.warnariau.com
Pegadaian Kanwil II Pekanbaru Sembelih 5 Ekor Hewan Qurban
Kamis, 22/07/2021 - 12:17:44 WIB
PT Pegadaian Kanwil II Pekanbaru menyembelih 5 ekor hewan qurban

TERKAIT:
   
 

PEKANBARU, WARNA RIAU.COM - PT Pegadaian Kanwil II Pekanbaru menyembelih 5 ekor hewan qurban, yang berasal dari para karyawan dan juga para pejabat PT Pegadaian di beberapa cabang Pekanbaru, yang digelar di belakang kantor Pegadaian Kanwil II Pekanbaru, Rabu (21/7/2021).

Panitia Qurban, Irwan yang juga merupakan Kepala Bagian PKBN dan CSR PT Pegadaian Kanwil II Pekanbaru mengatakan, agenda ini merupakan kegiatan perdana yang dilaksanakan pihaknya, namun akan menjadi agenda rutin setiap Idul Adha kedepannya.

"Ini merupakan agenda perdana kita. Untuk selanjutnya akan menjadi kegiatan rutin setiap tahunnya, pada lebaran Idul Adha," kata Irwan, disela-sela penyembelihan hewan kurban.

Dikatakan Iwan, untuk selanjutnya hewan kurban tersebut akan didistribusikan ke cabang-cabang, sebelum disalurkan kepada yang menerima, sehingga tidak terjadi penumpukan di satu titik.

"Kita sengaja buat beberapa titik penyaluran di cabang-cabang, agar tidak terjadi penumpukan saat pengambilan hewan kurban," ulasnya.

Ia menambahkan, hewan kurban tersebut nantinya akan dibagikan untuk masyarakat sekitar masing-masing kantor Pegadaian, juga nasabah, serta di internal untuk karyawan Pegadaian.

Sementara itu, pelaksanaan pemotongan hewan kurban juga banyak dibantu oleh para karyawan Pegadaian. Semua tampak bersemangat melakukan pemotongan hewan kurban tersebut bersama-sama.

Pelaksanaan kegiatan itu juga menerapkan protokol kesehatan. Agenda itu berlangsung dari pagi hingga siang, untuk kemudian selanjutnya daging sudah bisa diambil oleh para penerima, dengan menggunakan kupon yang sudah disiapkan panitia.*



 
Berita Lainnya :
  • Pegadaian Kanwil II Pekanbaru Sembelih 5 Ekor Hewan Qurban
  •  
    Komentar Anda :

     
    BERITA TERPOPULER
    1 Target PKS Kampar 2024: Menang Pileg, Kuasai Parlemen, Tamaruddin Bupati
    2 Empat Bupati dan Walikota Pekanbaru Tak Terlihat di Rakor Karhutla Riau
    3 Gubri Open House Idul Fitri hingga Tiga Hari, Seluruh Warga Diundang
    4 Catat! ASN Pemprov Riau harus Masuk Kerja Tanggal 10 Juni Siap-siap Disanksi
    5 Inilah Deretan Acara Pelantikan Gubernur dan Wagub Riau Besok Mulai di Jakarta hingga Pekanbaru
    6 ASN Pemprov Riau Wajib Masuk 10 Juni, yang Tambah Libur Dikenakan Sanksi
    7 Gubri Lepas 700 Santri ke Pesantren Al Fatah Magetan
    8 Aduh! Program Walikota Pekanbaru di Nilai Gagal
    9 Hore! Mulai 1 April Pengurusan e-KTP Bisa Dilakukan Diluar Domisili
    10 Panglima TNI: Kalau Mau Pakai Jilbab Pindah ke Aceh
    Follow:
    Pemprov Riau | Pemko Pekanbaru | Pemkab Siak | Pemkab Inhu | Pemkab Rohil | Pemkab Kampar
    Redaksi Disclaimer Pedoman Media Siber Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 Warna Riau | Inspirasi Baru Berita Riau, All Rights Reserved