www.warnariau.com
Kunjungi Pasar Senapelan Pekanbaru, Sekdako: Harga Cabai Sudah Turun
Minggu, 17/03/2024 - 08:02:11 WIB



TERKAIT:
   
 

PEKANBARU - Harga cabai merah yang sempat mencapai titik tertinggi Rp150 ribu per kilogramnya di Pekanbaru, kini mengalami penurunan signifikan.

Pantauan langsung Sekdako Pekanbaru, Indra Pomi Nasution bersama Danrem 031 Wirabima Brigjen TNI Dany Rakca, menunjukkan penurunan harga cabai di Pasar Senapelan Pekanbaru, Sabtu (16/3/2024).

"Dari pantauan di pasar tradisional tersebut diketahui harga cabai merah sudah kembali ke angka Rp70 ribu perkilogram dari harga sebelumnya yang mencapai Rp150 ribu," ungkap Indra Pomi Nasution dilansir mcr.

Tidak hanya cabai merah, harga daging sapi juga mengalami penurunan. Sebelumnya mencapai Rp160 ribu/kg, kini turun menjadi Rp140 ribu/kg.

"Kemarin siang harga cabai merah turun menjadi Rp95 ribu dan pagi ini sudah turun lagi ke harga Rp70 ribu per kilogram untuk cabai merah bukittinggi dan Rp50 ribu untuk cabai merah medan," tambahnya.

Indra Pomi Nasution menekankan, masyarakat seharusnya tidak perlu panik memborong bahan pokok menjelang Ramadan.

Dia juga menyampaikan terimakasih kepada TNI dan Polri yang bersinergi dalam menjaga stabilitas harga kebutuhan pokok.

"Pemerintah, TNI dan Polri akan memastikan bahan pokok tidak langka di pasaran. Kami juga sudah melakukan berbagai upaya seperti kerjasama dengan daerah penghasil pangan dan subsidi transportasi dari daerah penghasil," jelasnya.

Sementara itu, Danrem 031 Wirabima, Brigjen TNI Dany Rakca mengajak jajaran Pemko Pekanbaru turun ke pasar guna melihat langsung kondisi harga bahan pokok.

Upaya ini diharapkan membantu Pemko Pekanbaru dalam mengintervensi harga sehingga tetap stabil.

Dengan penurunan harga yang signifikan, masyarakat Pekanbaru kini dapat bernafas lega menjelang Ramadan tanpa harus khawatir akan kenaikan harga kebutuhan pokok yang tidak terkendali.(*)



 
Berita Lainnya :
  • Kunjungi Pasar Senapelan Pekanbaru, Sekdako: Harga Cabai Sudah Turun
  •  
    Komentar Anda :

     
    BERITA TERPOPULER
    1 Target PKS Kampar 2024: Menang Pileg, Kuasai Parlemen, Tamaruddin Bupati
    2 Empat Bupati dan Walikota Pekanbaru Tak Terlihat di Rakor Karhutla Riau
    3 Gubri Open House Idul Fitri hingga Tiga Hari, Seluruh Warga Diundang
    4 Catat! ASN Pemprov Riau harus Masuk Kerja Tanggal 10 Juni Siap-siap Disanksi
    5 Inilah Deretan Acara Pelantikan Gubernur dan Wagub Riau Besok Mulai di Jakarta hingga Pekanbaru
    6 Gubri Lepas 700 Santri ke Pesantren Al Fatah Magetan
    7 ASN Pemprov Riau Wajib Masuk 10 Juni, yang Tambah Libur Dikenakan Sanksi
    8 Aduh! Program Walikota Pekanbaru di Nilai Gagal
    9 Hore! Mulai 1 April Pengurusan e-KTP Bisa Dilakukan Diluar Domisili
    10 Panglima TNI: Kalau Mau Pakai Jilbab Pindah ke Aceh
    Follow:
    Pemprov Riau | Pemko Pekanbaru | Pemkab Siak | Pemkab Inhu | Pemkab Rohil | Pemkab Kampar
    Redaksi Disclaimer Pedoman Media Siber Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 Warna Riau | Inspirasi Baru Berita Riau, All Rights Reserved