www.warnariau.com
Protes Anti-Kudeta Meluas di Myanmar, Tiga Aktivis Ditangkap
Kamis, 04/02/2021 - 15:58:58 WIB



TERKAIT:
   
 

JAKARTA, WARNARIAU.COM  -- Aksi protes menentang kudeta militer meluas di Kota Mandalay, Myanmar pada Kamis (4/2). Massa membawa spanduk dan meneriakkan slogan anti-kudeta.

Video yang beredar di media sosial menunjukkan sekitar 20 orang di Universitas Kedokteran Mandalay menggelar aksi protes menentang pengambilalihan pemerintahan oleh tentara.

"Rakyat memprotes kudeta militer," tulis salah satu spanduk yang dibawa pedemo.

"Pemimpin kami yang ditangkap, lepaskan sekarang, lepaskan sekarang," teriak massa.

Reuters melaporkan kelompok aktivis mengungkapkan polisi menangkap setidaknya tiga pedemo. Penangkapan tersebut dikonfirmasi oleh aktivis mahasiswa dari tiga kelompok yang berbasis di Mandalay dan Yangon.

Aksi protes kali ini merupakan demo jalanan pertama yang menentang pengambilalihan kekuasaan yang menggulingkan pemerintahan Aung San Suu Kyi.

Sehari sebelumnya aksi protes juga digelar oleh petugas medis dari 70 rumah sakit dari seluruh penjuru Myanmar. Pedemo memprotes kudeta militer dan meminta agar Suu Kyi dibebaskan.

Suu Kyi bersama Presiden Win Myint dan sejumlah tokoh senior Partai Liga Nasional untuk Demokrasi (NLD) ditangkap oleh militer Myanmar pada Senin (1/2).

Panglima Angkatan Bersenjata Myanmar (Tatmadaw), Jenderal Min Aung Hlaing, memerintahkan anak buahnya menangkap Suu Kyi dan Win Myint karena menuduh ada kecurangan terkait hasil pemilihan umum yang digelar pada 8 November 2020 lalu.

Tatmadaw menuding ada setidaknya 8 juta pemilih palsu yang terdaftar dalam pemilu kemarin.

Padahal, Komisi Pemilihan Umum Myanmar menyatakan pemilu yang digelar berjalan adil dan lancar. Mereka juga menepis tuduhan ada kecurangan.(CNN Indonesia)



 
Berita Lainnya :
  • Protes Anti-Kudeta Meluas di Myanmar, Tiga Aktivis Ditangkap
  •  
    Komentar Anda :

     
    BERITA TERPOPULER
    1 Target PKS Kampar 2024: Menang Pileg, Kuasai Parlemen, Tamaruddin Bupati
    2 Empat Bupati dan Walikota Pekanbaru Tak Terlihat di Rakor Karhutla Riau
    3 Gubri Open House Idul Fitri hingga Tiga Hari, Seluruh Warga Diundang
    4 Catat! ASN Pemprov Riau harus Masuk Kerja Tanggal 10 Juni Siap-siap Disanksi
    5 Inilah Deretan Acara Pelantikan Gubernur dan Wagub Riau Besok Mulai di Jakarta hingga Pekanbaru
    6 ASN Pemprov Riau Wajib Masuk 10 Juni, yang Tambah Libur Dikenakan Sanksi
    7 Gubri Lepas 700 Santri ke Pesantren Al Fatah Magetan
    8 Aduh! Program Walikota Pekanbaru di Nilai Gagal
    9 Hore! Mulai 1 April Pengurusan e-KTP Bisa Dilakukan Diluar Domisili
    10 Panglima TNI: Kalau Mau Pakai Jilbab Pindah ke Aceh
    Follow:
    Pemprov Riau | Pemko Pekanbaru | Pemkab Siak | Pemkab Inhu | Pemkab Rohil | Pemkab Kampar
    Redaksi Disclaimer Pedoman Media Siber Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 Warna Riau | Inspirasi Baru Berita Riau, All Rights Reserved