www.warnariau.com
Baterai Samsung Galaxy Note 8 Dikabarkan Akan Diproduksi Oleh Pesaingnya?
Selasa, 20/12/2016 - 19:42:27 WIB
ilustrasi.Net


TERKAIT:
   
 

WARNARIAU.COM - Samsung dikabarkan meminta bantuan dari pesaingnya, LG, untuk membuat baterai Galaxy Note 8. Ponsel tersebut kabarnya baru akan dirilis pada pertengahan 2017, tetapi Samsung sudah bersiap mengumpulkan pasokan bahan bakunya.

Sumber internal yang menolak disebut namanya mengatakan bahwa saat ini Samsung masih berdiskusi dengan LG Chem soal baterai tersebut. Anak usaha LG tersebut merupakan produsen berbagai komponen kebutuhan industri.

“Negosiasi tersebut belum selesai, tapi terindikasi bahwa kedua belah pihak akan setuju dan segera menandatangani kerja sama,” ujar sumber tersebut, sebagaimana dilansir KompasTekno dari BGR, Selasa (20/12/2016).

Sebelumnya, Samsung menggunakan pasokan baterai dari Samasung SDI dan ATL untuk Galaxy Note 7. Tapi baterai dari kedua pemasok itu diindikasi mengalami masalah dan menjadi penyebab sejumlah kasus terbakarnya Note 7.

Oleh karena itu, demi menghindari masalah yang sama, Samsung berusaha mencari pemasok baterai baru untuk Galaxy Note 8. Perusahaan baru tersebut diharapkan mampu bekerja cepat karena proses pengembangan baterai dikatakan bakal memakan waktu cukup panjang.

Pengembangan baterai baru akan membutuhkan waktu sekitar 6 bulan, terdiri dari kegiatan  merancang, menguji, dan memproduksinya.

Selain bekerja sama dengan LG Chem, Samsung juga dikabarkan sedang bernegosiasi dengan LG Display untuk membuat layar LCD pada beberapa produk yang akan datang. Pasalnya pemasok layar yang biasa digunakan, yakni Sharp, telah mengumumkan akan berhenti mengirimkan pasokan panel LCD mulai tahun depan.

Sayangnya, sumber tidak membeberkan informasi lain di luar dua kabar tersebut. Tidak diketahui seperti apa detil kemampuan Galaxy Note 8 ini saat meluncur nanti.




source : kompas.com



 
Berita Lainnya :
  • Baterai Samsung Galaxy Note 8 Dikabarkan Akan Diproduksi Oleh Pesaingnya?
  •  
    Komentar Anda :

     
    BERITA TERPOPULER
    1 Target PKS Kampar 2024: Menang Pileg, Kuasai Parlemen, Tamaruddin Bupati
    2 Empat Bupati dan Walikota Pekanbaru Tak Terlihat di Rakor Karhutla Riau
    3 Gubri Open House Idul Fitri hingga Tiga Hari, Seluruh Warga Diundang
    4 Catat! ASN Pemprov Riau harus Masuk Kerja Tanggal 10 Juni Siap-siap Disanksi
    5 Inilah Deretan Acara Pelantikan Gubernur dan Wagub Riau Besok Mulai di Jakarta hingga Pekanbaru
    6 ASN Pemprov Riau Wajib Masuk 10 Juni, yang Tambah Libur Dikenakan Sanksi
    7 Gubri Lepas 700 Santri ke Pesantren Al Fatah Magetan
    8 Aduh! Program Walikota Pekanbaru di Nilai Gagal
    9 Hore! Mulai 1 April Pengurusan e-KTP Bisa Dilakukan Diluar Domisili
    10 Panglima TNI: Kalau Mau Pakai Jilbab Pindah ke Aceh
    Follow:
    Pemprov Riau | Pemko Pekanbaru | Pemkab Siak | Pemkab Inhu | Pemkab Rohil | Pemkab Kampar
    Redaksi Disclaimer Pedoman Media Siber Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 Warna Riau | Inspirasi Baru Berita Riau, All Rights Reserved