www.warnariau.com
Kisah Tragis Korek-korek Kuping: Cotton Bud Lepas, Infeksi, Kejang-kejang
Jumat, 08/03/2019 - 08:00:30 WIB



TERKAIT:
   
 

JAKARTA, WARNARIAU.COM - Anjuran dokter untuk tidak sebarangan korek-korek kuping bukan tanpa alasan. Dalam beberapa kasus, kebiasaan ini bisa berdampak sangat serius.

Seorang pria di Inggris ini misalnya, harus dilarikan ke rumah sakit karena muntah dan kejang-kejang. Ia juga dilaporkan kehilangan fungsi pendengaran, dampak dari potongan cotton bud yang lepas saat korek-korek kuping lalu bersarang di telinganya.

Bukan itu saja, sebagian fungsi otaknya terganggu. Beberapa hari sebelum diangkut ambulans ke rumah sakit, ia kesulitan mengingat nama-nama orang yang dikenalnya.

Tim dokter di University Hospitals Coventry mengatakan, potongan cotton bud yang bersarang di telinga telah memicu infeksi parah hingga ke dalam isi kepala. Tidak diketahui pasti berapa lama cotton bud tersebut bersarang di telinga, tetapi dilaporkan pasien mulai terganggu pendengarannya sejak 5 tahun sebelumnya.

Setelah memberikan antibiotik untuk mengatasi meningitis otak, dokter memeriksa saluran telinga pasien. Di situlah, dokter menemukan radang di rongga telinga dan serpihan cotton bud.

Pasien didiagnosis mengalami infeksi yang disebut necrotising otitis externa. Setelah menjalani perawatan selama 10 pekan, pasien bisa pulih seperti sedia kala.

"Terpenting, dia tidak lagi menggunakan cotton bud untuk korek-korek kuping," tulis tim dokter yang melaporkan kasus ini di BMJ Case Reports, dikutip dari Dailymail.(detik)



 
Berita Lainnya :
  • Kisah Tragis Korek-korek Kuping: Cotton Bud Lepas, Infeksi, Kejang-kejang
  •  
    Komentar Anda :

     
    BERITA TERPOPULER
    1 Target PKS Kampar 2024: Menang Pileg, Kuasai Parlemen, Tamaruddin Bupati
    2 Empat Bupati dan Walikota Pekanbaru Tak Terlihat di Rakor Karhutla Riau
    3 Gubri Open House Idul Fitri hingga Tiga Hari, Seluruh Warga Diundang
    4 Catat! ASN Pemprov Riau harus Masuk Kerja Tanggal 10 Juni Siap-siap Disanksi
    5 Inilah Deretan Acara Pelantikan Gubernur dan Wagub Riau Besok Mulai di Jakarta hingga Pekanbaru
    6 ASN Pemprov Riau Wajib Masuk 10 Juni, yang Tambah Libur Dikenakan Sanksi
    7 Gubri Lepas 700 Santri ke Pesantren Al Fatah Magetan
    8 Aduh! Program Walikota Pekanbaru di Nilai Gagal
    9 Hore! Mulai 1 April Pengurusan e-KTP Bisa Dilakukan Diluar Domisili
    10 Panglima TNI: Kalau Mau Pakai Jilbab Pindah ke Aceh
    Follow:
    Pemprov Riau | Pemko Pekanbaru | Pemkab Siak | Pemkab Inhu | Pemkab Rohil | Pemkab Kampar
    Redaksi Disclaimer Pedoman Media Siber Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 Warna Riau | Inspirasi Baru Berita Riau, All Rights Reserved