www.warnariau.com
Oknum Bhabinkamtibmas di Rohil Diduga Timbun BBM, Polisi Sita Puluhan Drum dan Baby Tank
Jumat, 21/07/2023 - 16:57:05 WIB



TERKAIT:
   
 

ROHIL - Jajaran Polres Rokan Hilir (Rohil) menangkap seorang oknum Bhabinkamtibmas atas dugaan penimbunan Bahan Bakar Minyak (BBM) di Dusun Balai Jaya, Kecamatan Balai Jaya, Rohil.

Polisi turut mengamankan drum sebanyak 48 buah, baby tank 4 buah, dan jerigen 19 buah dari rumah sang oknum. Propam Polres Rohil juga sudah memeriksa oknum tersebut.

Kapolres Rokan Hilir AKBP Andrian Pramudianto SH SIK MSI menjelaskan oknum tersebut sudah dilakukan pemeriksaan oleh Propam Polres Rokan Hilir.

"Untuk oknum sudah kami amankan dan sudah dilakukan pemeriksaan oleh Propam Polres Rokan Hilir. Apabila ada pelanggaran pasti akan kami tindak," kata AKBP Andrian Pramudianto melalui Kasi Humas AKP Juliandi SH, Jumat (21/7/2023).

Dalam kesempatan ini, Kapolres sangat berterima kasih dan sekaligus meminta maaf kepada masyarakat atas kejadian dan kegaduhan yang ditimbulkan, yang diduga dilakukan oknum Bhabinkamtibmas, yang melakukan penimbunan BBM di samping kediamannya.

Awal mula kasus ini adalah tersebar video yang diunggah oleh Pj Penghulu Balam Jaya Sitanggang di Facebook pada Kamis 20 Juli 2023, yang memperlihatkan puluhan drum, mobil truk, dan mobil pick up berada di samping rumah oknum Bhabinkamtibmas.

"Ini bisnis Bhabinkamtibmas yang bertempat tinggal di perkebunan PT Salim Dusun Balai Jaya, melakukan tindakan ilegal," jelasnya dalam video tersebut.

Video tersebut lalu tersebar luas dan menjadi atensi pihak kepolisian hingga berujung penangkapan sang oknum Bhabinkamtibmas.(clc)



 
Berita Lainnya :
  • Oknum Bhabinkamtibmas di Rohil Diduga Timbun BBM, Polisi Sita Puluhan Drum dan Baby Tank
  •  
    Komentar Anda :

     
    BERITA TERPOPULER
    1 Target PKS Kampar 2024: Menang Pileg, Kuasai Parlemen, Tamaruddin Bupati
    2 Empat Bupati dan Walikota Pekanbaru Tak Terlihat di Rakor Karhutla Riau
    3 Gubri Open House Idul Fitri hingga Tiga Hari, Seluruh Warga Diundang
    4 Catat! ASN Pemprov Riau harus Masuk Kerja Tanggal 10 Juni Siap-siap Disanksi
    5 Inilah Deretan Acara Pelantikan Gubernur dan Wagub Riau Besok Mulai di Jakarta hingga Pekanbaru
    6 ASN Pemprov Riau Wajib Masuk 10 Juni, yang Tambah Libur Dikenakan Sanksi
    7 Gubri Lepas 700 Santri ke Pesantren Al Fatah Magetan
    8 Aduh! Program Walikota Pekanbaru di Nilai Gagal
    9 Hore! Mulai 1 April Pengurusan e-KTP Bisa Dilakukan Diluar Domisili
    10 Panglima TNI: Kalau Mau Pakai Jilbab Pindah ke Aceh
    Follow:
    Pemprov Riau | Pemko Pekanbaru | Pemkab Siak | Pemkab Inhu | Pemkab Rohil | Pemkab Kampar
    Redaksi Disclaimer Pedoman Media Siber Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 Warna Riau | Inspirasi Baru Berita Riau, All Rights Reserved