www.warnariau.com
Tahun Ini Pemprov Riau Targetkan TORA Sebanyak 21.213 Bidang
Jumat, 08/01/2021 - 12:27:42 WIB



TERKAIT:
   
 

PEKANBARU, WARNARIAU.COM - Pemerintah provinsi (Pemprov) Riau pada tahun ini menargetkan untuk redistribusi Tanah Objek Reforma Agraria (TORA) sebanyak 21.213 bidang. Redistribusi TORA tersebut nantinya akan dilakukan di 9 kabupaten/kota di Riau.

Wakil Gubernur Riau (Wagubri), Edy Natar Nasution mengatakan, sumber TORA untuk tahun 2021 berasal dari kewajiban pemegang Hak Guna Usaha (HGU) menyediakan 20 persen dari luas HGU untuk masyarakat, kemudian dari pelepasan kawasan hutan.

"Selain bersumber dari HGU, TORA juga bersumber dari tanah transmigrasi, eks tanah terlantar dan SK tanah objek Landreform lama yang belum disertipikatkan," kata Wagubri, Jumat (8/1/2021).

Lebih lanjut dikatakannya, dengan adanya target tersebut, pihaknya juga meminta perhatian dari para Bupati/Walikota di seluruh Provinsi Riau untuk memerintahkan segenap jajarannya untuk dapat berperan secara aktif dalam Gugus Tugas Reforma Agraria (GTRA) dan Panitia Pertimbangan Landreform (PPL).

"Hal tersebut guna kelancaran pelaksanaan redistribusi TORA dan Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) di tiap wilayahnya masing-masing," pintanya.

Selain itu, pihaknya juga berharap agar para Bupati/Walikota untuk dapat menganggarkan dalam APBD sesuai dengan kemampuan daerah masing-masing.

"Tujuannya untuk keperluan biaya-biaya persiapan pendaftaran tanah yang diperuntukkan dalam pelaksanaan redistribusi TORA dan PTSL serta kegiatan sertifikasi tanah yang tidak dianggarkan melalui APBN," sebutnya. (*)



 
Berita Lainnya :
  • Tahun Ini Pemprov Riau Targetkan TORA Sebanyak 21.213 Bidang
  •  
    Komentar Anda :

     
    BERITA TERPOPULER
    1 Target PKS Kampar 2024: Menang Pileg, Kuasai Parlemen, Tamaruddin Bupati
    2 Empat Bupati dan Walikota Pekanbaru Tak Terlihat di Rakor Karhutla Riau
    3 Gubri Open House Idul Fitri hingga Tiga Hari, Seluruh Warga Diundang
    4 Catat! ASN Pemprov Riau harus Masuk Kerja Tanggal 10 Juni Siap-siap Disanksi
    5 Inilah Deretan Acara Pelantikan Gubernur dan Wagub Riau Besok Mulai di Jakarta hingga Pekanbaru
    6 ASN Pemprov Riau Wajib Masuk 10 Juni, yang Tambah Libur Dikenakan Sanksi
    7 Gubri Lepas 700 Santri ke Pesantren Al Fatah Magetan
    8 Aduh! Program Walikota Pekanbaru di Nilai Gagal
    9 Hore! Mulai 1 April Pengurusan e-KTP Bisa Dilakukan Diluar Domisili
    10 Panglima TNI: Kalau Mau Pakai Jilbab Pindah ke Aceh
    Follow:
    Pemprov Riau | Pemko Pekanbaru | Pemkab Siak | Pemkab Inhu | Pemkab Rohil | Pemkab Kampar
    Redaksi Disclaimer Pedoman Media Siber Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 Warna Riau | Inspirasi Baru Berita Riau, All Rights Reserved