www.warnariau.com
Melalui Pantauan dari Udara, Masih Ada Daerah yang Belum Tersentuh Pembangunan
Selasa, 24/04/2018 - 10:01:27 WIB



TERKAIT:
   
 

KAMPAR, WARNARIAU.COM - Bupati Azis Zaenal menumpangi helikopter melakukan pemantauan udara untuk melihat langsung kondisi daerah yang dia pimpin, dan hasilnya ditemukan fakta bahwa masih ada daerah yang belum tersentuh pembangunan.

Ketika itu, bupati mengungkapkan dengan di dampingi Asisten  Administrasi Ekonomi dan Pembangunan Setda Kampar Azwan.

Ia ungkapkan, ketika itu dia juga sedang melakukan patroli kebakaran hutan dan lahan (karhutla) sekaligus bersilaturahmi ke beberapa kecamatan saat mendarat di Lapangan Merdeka, Bangkinang Kota, Senin (23/4/2018).

Kedatangannya disambut oleh Wakil Bupati Kampar, Catur Sugeng Susanto dan Staf Ahli bidang kemasyarakatan dan SDM Suhermi ST

Bupati menyatakan perlunya pemerataan pembangunan dengan skala proritas serta komitmen membangun Kampar dengan ikhlas dan sekuat tenaga dengan membuat program pembangunan yang menyentuh masyarakat terutama di daerah-daerah yang belum tersentuh pembangunan.

Pembangunan infrastruktur yang akan dilakukan, kata dia sesuai dengan kemampuan keuangan daerah karena pembagian anggaran pembangunan juga harus dibagi sesuai dengan kebutuhan prioritas masyarakat di 21 kecamatan yang ada di Kabupaten Kampar.

"Namun tentunya pembangunan infrastruktur di Desa 5 Desa yang ada di perbatasan Rokan Hulu akan diprioritaskan," dia menegaskan.

Dalam rangkaian keliling Kampar dari udara, Azis dan rombongan mendarat di sejumlah kecamatan, seperti di Muara Intan Tapung Hulu, Balung XIII Koto Kampar, dan terakhir di Bangkinang Kota.

Namun dia juga melalulan pemantauan melalui udara di daerah Tambang, Petapahan Tapung, Gunung Sahilan dan Kuntu Kampar Kiri.

Pada sesi tanya jawab bupati dengan warga, umumnya masyarakat meminta pembangunan infrastruktur di desa.

Menanggapi hal itu, Azis mengatakan tetap berkomitmen akan membangun  Kampar dengan anggaran yang sesuai dengan kemampuan daerah.(mediacenter)



 
Berita Lainnya :
  • Melalui Pantauan dari Udara, Masih Ada Daerah yang Belum Tersentuh Pembangunan
  •  
    Komentar Anda :

     
    BERITA TERPOPULER
    1 Target PKS Kampar 2024: Menang Pileg, Kuasai Parlemen, Tamaruddin Bupati
    2 Empat Bupati dan Walikota Pekanbaru Tak Terlihat di Rakor Karhutla Riau
    3 Gubri Open House Idul Fitri hingga Tiga Hari, Seluruh Warga Diundang
    4 Catat! ASN Pemprov Riau harus Masuk Kerja Tanggal 10 Juni Siap-siap Disanksi
    5 Inilah Deretan Acara Pelantikan Gubernur dan Wagub Riau Besok Mulai di Jakarta hingga Pekanbaru
    6 ASN Pemprov Riau Wajib Masuk 10 Juni, yang Tambah Libur Dikenakan Sanksi
    7 Gubri Lepas 700 Santri ke Pesantren Al Fatah Magetan
    8 Aduh! Program Walikota Pekanbaru di Nilai Gagal
    9 Hore! Mulai 1 April Pengurusan e-KTP Bisa Dilakukan Diluar Domisili
    10 Panglima TNI: Kalau Mau Pakai Jilbab Pindah ke Aceh
    Follow:
    Pemprov Riau | Pemko Pekanbaru | Pemkab Siak | Pemkab Inhu | Pemkab Rohil | Pemkab Kampar
    Redaksi Disclaimer Pedoman Media Siber Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 Warna Riau | Inspirasi Baru Berita Riau, All Rights Reserved