www.warnariau.com
Hadiri Pelantikan Pengurus IKAMI Sumsel, Plh Sekdaprov Riau: Tulis Dalam Hati Bergerak Untuk Negeri
Minggu, 28/02/2021 - 10:21:55 WIB



TERKAIT:
   
 

PEKANBARU, WARNARIAU.COM - Pelaksana Harian (Plh) Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau menghadiri acara pelantikan pengurus Ikatan Kekeluargaan Mahasiswa Pelajar Indonesia Sulawesi Selatan (IKAMI Sulsel) Koordinator Wilayah Sumatera Periode 2021-2023 di Aula Asrama Haji Provinsi Riau, Sabtu (27/2/2021) malam.

Selain pelantikan juga dilakukan dialog kebangsaan dengan tema "Spirit Keberagaman Dalam Merawat Demokrasi"

Plh Sekdaprov Riau,Masrul Kasmy dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat kepada pengurus IKAMI Sulsel yang baru dilantik.

"Selamat kepada kepengurusan yang baru, semoga kepengurusan ini memperkokoh menyatukan visi misi dan persepsi kita semua dalam rangka untuk kemajuan kita bersama menjadi negeri terbilang dimasa yang akan datang," kata Masrul Kasmy.

Menurutnya, organisasi Koordinasi wilayah sumatera IKAMI Sulsel ini menjadi wadah silaturahmi bagi pelajar dan mahasiswa asal Sulawesi Selatan yang ada di Provinsi Riau dalam menjalin komunikasi dan juga sarana organisasi perkumpulan pelajar dan mahasiswa Riau dari berbagai daerah di Provinsi Riau.

"Keberadaan IKAMI Sulsel di Provinsi Riau yang selama ini telah banyak memberkan kontribusi positif bagi Provinsi Riau ini dan kita bangga dengan adik adik yang berasal dari Sulsel merantau ke Riau dan berbaur dengan masyarakat lainnya," ucapnya.

Ia menjelaskan, IKAMI Sulsel tidak hanya memiliki visi namun juga misi begtu halnya membutuhkan komitmen yang tinggi pada setiap pengurus untuk benar benar menjalankan organisasi dengan rasa tanggung jawab dan amanah.

"IKAMI Sulsel harus terus berjalan bahkan berlari dan melebarkan sayap agar keberfungsian IKAMI Sulsel benar benar dapat dirasakan baik penurus maupun anggota," ajaknya.

Ia berpesan kepada pengurus untuk selalu tertulis didalam hatinya bahwa bergerak bukan hanya untuk pribadi maupun kelompok tapi untuk negeri, untuk indonesia.

"Maka berjuanglah semampunya sampai habis daya juang untuk menghidupi organisasi dan kita akan lihat betapa bangganya memiliki organisasi yang dapat memberikan dampak positif bagi pembangunan bangsa dan negara dimasa mendatang,"pungkasnya.(*)



 
Berita Lainnya :
  • Hadiri Pelantikan Pengurus IKAMI Sumsel, Plh Sekdaprov Riau: Tulis Dalam Hati Bergerak Untuk Negeri
  •  
    Komentar Anda :

     
    BERITA TERPOPULER
    1 Target PKS Kampar 2024: Menang Pileg, Kuasai Parlemen, Tamaruddin Bupati
    2 Empat Bupati dan Walikota Pekanbaru Tak Terlihat di Rakor Karhutla Riau
    3 Gubri Open House Idul Fitri hingga Tiga Hari, Seluruh Warga Diundang
    4 Catat! ASN Pemprov Riau harus Masuk Kerja Tanggal 10 Juni Siap-siap Disanksi
    5 Inilah Deretan Acara Pelantikan Gubernur dan Wagub Riau Besok Mulai di Jakarta hingga Pekanbaru
    6 ASN Pemprov Riau Wajib Masuk 10 Juni, yang Tambah Libur Dikenakan Sanksi
    7 Gubri Lepas 700 Santri ke Pesantren Al Fatah Magetan
    8 Aduh! Program Walikota Pekanbaru di Nilai Gagal
    9 Hore! Mulai 1 April Pengurusan e-KTP Bisa Dilakukan Diluar Domisili
    10 Panglima TNI: Kalau Mau Pakai Jilbab Pindah ke Aceh
    Follow:
    Pemprov Riau | Pemko Pekanbaru | Pemkab Siak | Pemkab Inhu | Pemkab Rohil | Pemkab Kampar
    Redaksi Disclaimer Pedoman Media Siber Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 Warna Riau | Inspirasi Baru Berita Riau, All Rights Reserved