www.warnariau.com
Apresiasi Perjuangan Tenaga Medis, Bupati Inhil: Segera Cairkan Insentifnya
Selasa, 05/05/2020 - 14:04:13 WIB



TERKAIT:
   
 

INHIL, WARNARIAU.COM - Bupati Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), HM Wardan, apresiasi perjuangan tenaga medis dalam melawan Covid-19 dengan menginstruksikan Dinas Kesehatan untuk lebih memperhatikan asupan vitamin dan insentifnya.

Hal ini dilakukan mengingat tenaga medis merupakan garda terdepan dalam penanganan Covid-19, khususnya di Kabupaten Inhil.

"Kami berharap para tenaga medis dapat memperoleh asupan vitamin sebagai penjaga imun mereka. Ini merupakan bentuk apresiasi terhadap kinerja tenaga medis dalam penanganan Covid-19 selama ini," tutur Bupati dalam rapat Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Inhil, Senin (4/5/2020) pagi di kediaman dinas Bupati Inhil.

Menurut Bupati, dalam masa pandemi Covid-19 saat ini, tenaga medis sangat rentan terpapar virus yang telah menelan begitu banyak korban jiwa itu. Oleh karenanya, perlu upaya dalam mendukung kebugaran dan daya tahan tubuh tenaga medis dalam bertugas.

“Intinya kami ingin para tenaga medis tetap sehat untuk berjuang melawan wabah Covid-19," kata Bupati.

Terkait pemberian insentif, Bupati mengungkapkan, Dinas Kesehatan Kabupaten Inhil harus segera cairkan dana anggaran untuk pemberian insentif bagi tenaga medis yang menangani covid-19, sebab sudah lebih dari sebulan mereka terlibat langsung dalam penanganan Covid-19.

"Tentunya dengan jerih payah dan segala resiko yang ada. Pemerintah Daerah melalui Dinas Kesehatan harus lebih memperhatikan tenaga medis. Salah satu caranya dengan memberikan insentif," tutur Bupati.

Diungkapkan Bupati, teknis pemberian insentif bagi para tenaga medis nantinya akan diatur oleh instansi terkait, yakni Dinas Kesehatan Kabupaten Inhil.

"Secepatnya Dinas Kesehatan menyusun dan merealisasikan rencana ini. Jangan sampai lalai dengan kesejahteraan para tenaga medis yang berjuang mempertaruhkan nyawa di garda terdepan memerangi Covid-19," tukas Bupati.(halloriau)



 
Berita Lainnya :
  • Apresiasi Perjuangan Tenaga Medis, Bupati Inhil: Segera Cairkan Insentifnya
  •  
    Komentar Anda :

     
    BERITA TERPOPULER
    1 Target PKS Kampar 2024: Menang Pileg, Kuasai Parlemen, Tamaruddin Bupati
    2 Empat Bupati dan Walikota Pekanbaru Tak Terlihat di Rakor Karhutla Riau
    3 Gubri Open House Idul Fitri hingga Tiga Hari, Seluruh Warga Diundang
    4 Catat! ASN Pemprov Riau harus Masuk Kerja Tanggal 10 Juni Siap-siap Disanksi
    5 Inilah Deretan Acara Pelantikan Gubernur dan Wagub Riau Besok Mulai di Jakarta hingga Pekanbaru
    6 ASN Pemprov Riau Wajib Masuk 10 Juni, yang Tambah Libur Dikenakan Sanksi
    7 Gubri Lepas 700 Santri ke Pesantren Al Fatah Magetan
    8 Aduh! Program Walikota Pekanbaru di Nilai Gagal
    9 Hore! Mulai 1 April Pengurusan e-KTP Bisa Dilakukan Diluar Domisili
    10 Panglima TNI: Kalau Mau Pakai Jilbab Pindah ke Aceh
    Follow:
    Pemprov Riau | Pemko Pekanbaru | Pemkab Siak | Pemkab Inhu | Pemkab Rohil | Pemkab Kampar
    Redaksi Disclaimer Pedoman Media Siber Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 Warna Riau | Inspirasi Baru Berita Riau, All Rights Reserved