www.warnariau.com
Penutupan TMMD di Desa Muara Basung akan Dihadiri KSAD
Kamis, 26/07/2018 - 07:06:53 WIB



TERKAIT:
   
 

BENGKALIS, WARNARIAU.COM - Jelang penutupan TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD) ke 102 yang dilaksanakan Komando Distrik Militer (Kodim) 0303 Bengkalis di desa Muara Basung kecamatan Pinggir Bengkalis sudah berjalan dan selesai hampir 80 persen dari 23 titik sasaran target pembangunan baik fisik maupun non fisik.

Hal ini diungkap Komandan Kodim (Dandim) 0303 Bengkalis Letkol Inf Timmy Prasetya, Rabu (25/7/2018) pagi.

Dengan capaian ini pihak Kodim 0303 Bengkalis yakin seluruh sasaran target bisa terselesaikan pada saat penutupan 8 Agustus 2018 mendatang.

Pihak Kodim 0303 Bengkalis saat ini tengah mempersiapkan kegiatan penutupan yang direncanakan di hadiri langsung Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Mulyono.

Bahkan persiapan penutupan dan kedatangan pimpinan tertinggi Angkatan Darat ini juga sudah ditinjau langsung oleh Danrem 031/Wirabima Brigjen Sonny Aprianto Selasa kemarin.

Kedatangan Jenderal bintang satu tersebut melakukan peninjauan Medan untuk penutupan TMMD.

"Memang perlu penyiapan penyiapan yang maksimal karena nantinya yang akan datang pada penutupan TMMD ini KSAD, Danrem langsung yang meninjau persiapan medannya," ungkap Timmy.

Menurut dia, dari pemeriksaan dari Danrem tersebut, banyak persiapan yang perlu diperbaiki. Sehingga persiapan penyambutan maksimal saat hari pelaksanaan.

Berbagai kegiatan akan dilaksanakan dalam penutupan TMMD 102 yang dihadiri KSAD ini.(goriau)



 
Berita Lainnya :
  • Penutupan TMMD di Desa Muara Basung akan Dihadiri KSAD
  •  
    Komentar Anda :

     
    BERITA TERPOPULER
    1 Target PKS Kampar 2024: Menang Pileg, Kuasai Parlemen, Tamaruddin Bupati
    2 Empat Bupati dan Walikota Pekanbaru Tak Terlihat di Rakor Karhutla Riau
    3 Gubri Open House Idul Fitri hingga Tiga Hari, Seluruh Warga Diundang
    4 Catat! ASN Pemprov Riau harus Masuk Kerja Tanggal 10 Juni Siap-siap Disanksi
    5 Inilah Deretan Acara Pelantikan Gubernur dan Wagub Riau Besok Mulai di Jakarta hingga Pekanbaru
    6 ASN Pemprov Riau Wajib Masuk 10 Juni, yang Tambah Libur Dikenakan Sanksi
    7 Gubri Lepas 700 Santri ke Pesantren Al Fatah Magetan
    8 Aduh! Program Walikota Pekanbaru di Nilai Gagal
    9 Hore! Mulai 1 April Pengurusan e-KTP Bisa Dilakukan Diluar Domisili
    10 Panglima TNI: Kalau Mau Pakai Jilbab Pindah ke Aceh
    Follow:
    Pemprov Riau | Pemko Pekanbaru | Pemkab Siak | Pemkab Inhu | Pemkab Rohil | Pemkab Kampar
    Redaksi Disclaimer Pedoman Media Siber Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 Warna Riau | Inspirasi Baru Berita Riau, All Rights Reserved