www.warnariau.com
Bappeda Bengkalis Pantau Kesiapan Kecamatan Gelar Musrenbang
Rabu, 30/01/2019 - 15:16:09 WIB



TERKAIT:
   
 

BENGKALIS, WARNARIAU.COM - Bappeda Kabupaten Bengkalis mengunjungi sejumlah kecamatan untuk memantau kesiapan Musyawarah Pembangunan (Musrenbang).

Sesuai agenda, rencananya Musrembang tingkat Kecamatan se-Kabupaten Bengkalis ini akan dilaksanakan pada minggu pertama dan kedua Bulan Februari mendatang.

Dalam kunjungannya, Bappeda Bengkalis melalui Kepala Bidang (Kabid) Perencanaan Pengendalian dan Evaluasi (PPE) M Firdaus bersama sejumlah pejabat Bappeda lainnya melakukan pengecekan langsung ke beberapa kecamatan untuk mengetahui progres penginputan data hasil Musrenbang desa ke dalam sistem E-Planning tahun 2020.

Firdaus mengatakan bahwa semua hal yang menjadi kendala pada proses penginputan data akan menjadi bahan evaluasi untuk kedepannya akan diperbaiki dan dipermudah.

"Karena penginputan data ini akan menjadi bahan pembahasan pada Musrenbang Tingkat Kecamatan. Selain itu juga kami ingin mengetahui kendala-kendala apa saja yang dihadapi pihak kecamatan dan pemerintah desa pada sistem e-Planning ini," ujarnya kepada wartawan, Rabu (30/1/2019).

Firdaus optimis penginputan data menggunakan sistem e-Planning selesai sebelum dilaksanakannya Musrenbang karena terlihat kemajuan yang signifikan pada pelaksanaanya.

"Kendala yang dihadapi antara lain ketersediaan jaringan internet, kegiatan yang tidak sesuai dengan kamus usulan dan penempatan kegiatan yang tidak sesuai dengan kewenangan OPD. Tapi kami beryakinan sebelum pelaksanaan Musrenbang semua penginputan sudah selesai, untuk itu kami mohon dukungan dari pihak terkait baik dari pemerintah desa maupun kecamatan," ujarnya. (halloriau)



 
Berita Lainnya :
  • Bappeda Bengkalis Pantau Kesiapan Kecamatan Gelar Musrenbang
  •  
    Komentar Anda :

     
    BERITA TERPOPULER
    1 Target PKS Kampar 2024: Menang Pileg, Kuasai Parlemen, Tamaruddin Bupati
    2 Empat Bupati dan Walikota Pekanbaru Tak Terlihat di Rakor Karhutla Riau
    3 Gubri Open House Idul Fitri hingga Tiga Hari, Seluruh Warga Diundang
    4 Catat! ASN Pemprov Riau harus Masuk Kerja Tanggal 10 Juni Siap-siap Disanksi
    5 Inilah Deretan Acara Pelantikan Gubernur dan Wagub Riau Besok Mulai di Jakarta hingga Pekanbaru
    6 ASN Pemprov Riau Wajib Masuk 10 Juni, yang Tambah Libur Dikenakan Sanksi
    7 Gubri Lepas 700 Santri ke Pesantren Al Fatah Magetan
    8 Aduh! Program Walikota Pekanbaru di Nilai Gagal
    9 Hore! Mulai 1 April Pengurusan e-KTP Bisa Dilakukan Diluar Domisili
    10 Panglima TNI: Kalau Mau Pakai Jilbab Pindah ke Aceh
    Follow:
    Pemprov Riau | Pemko Pekanbaru | Pemkab Siak | Pemkab Inhu | Pemkab Rohil | Pemkab Kampar
    Redaksi Disclaimer Pedoman Media Siber Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 Warna Riau | Inspirasi Baru Berita Riau, All Rights Reserved