www.warnariau.com
Gelar Rakor di Rohil, Dispar Riau Sinkronisasi Program Pariwisata
Minggu, 18/07/2021 - 09:52:58 WIB



TERKAIT:
   
 

ROHIL, WARNARIAU.COM - Hingga saat ini pemerintah terus melakukan upaya-upaya dalam menghadapi pandemi COVID-19. Pandemi nonalam ini sangat berdampak pada sektor pariwisata dan ekonomi kreatif (parekraf), sehingga harus beradaptasi dengan kondisi new normal, dengan memperhatikan aspek kebersihan, keselamatan, dan keamanan, berkelanjutan, serta implementasi protokol kesehatan.

Mengutip data Kemenparekraf, saat ini setidaknya ada 34 juta orang yang bergantung pada sektor parekraf. Transformasi digitalisasi salah satu upaya yang didorong pemerintah agar sektor ini tetap tumbuh dan diandalkan. Pergeseran model bisnis dalam ekonomi kreatif diharapkan mampu menjadi oportunitas dan peluang dalam kontribusi ekonomi kreatif yang lebih besar.

Dalam menghadapi transformasi di masa pandemi saat ini, Pemprov Riau melalui Dinas Pariwisata (Dispar) terus melakukan sinkronisasi informasi dan program kegiatan. Untuk itu Dispar Riau menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Pariwisata di Gedung Serbaguna H Misran Rais, Jalan Utama Bagansiapiapi, Kabupaten Rokan Hilir (Rohil).

Sebanyak 12 Kepala Dinas Pariwisata kabupaten/kota di Riau ikut hadir. Dibuka secara resmi secara resmi oleh Bupati Rohil, Afrizal Sintong, Jumat (16/7). Berbagai arah kebijakan dalam meningkatkan akses destinasi wisata, promosi pariwisata, dan mengembangkan ekonomi kreatif secara terpadu turut dibahas dalam Rakor.
Kepala Dispar Provinsi Riau, Roni Rakhmat.

Kepala Dispar Provinsi Riau, Roni Rakhmat mengatakan, kegiatan Rakor Sinkronisasi Pariwisata bersama 12 Kepala Dispar kabupaten/kota se Riau ini merupakan kegiatan ke dua kalinya, yang mana juga pernah dilaksanakan sebelumnya di Kabupaten Siak, Riau.

"Kegiatan Rakor ini rutin diinisiasi oleh Dinas Pariwisata Provinsi Riau. Bertujuan sebagai upaya untuk mensingkronkan informasi antar Kepala Dinas Pariwisata se Riau, baik itu terkait program kegiatan serta event-event yang akan dilaksanakan selama masa pandemi. Sehingga memiliki arah yang sama untuk membangkitkan Pariwisata di Provinsi Riau," kata Roni Rakhmat, Sabtu (17/7/2021).

Roni menyebutkan, Rakor tersebut juga membahas dukungan kegiatan dan program tahun 2021 yang dilakukan Dispar Riau, yaitu Penyusunan perencanaan dan pemetaan destinasi pariwisata, Pembinaan pengelola destinasi dan homestay di lokasi kawasan wisata, Pembinaan dan pengembangan desa wisata.

Kemudian membahas kegiatan lainya yakni, Pembinaan dan pengawasan wisata halal, Pelaksanaan promosi pariwisata nusantara di dalam dan di luar negeri, pengembangan event-event pariwisata daerah, Pembinaan SDM Ekonomi Kreatif, dan Pembinaan Kreatifitas/usaha ekonomi masyarakat di sekitar objek wisata se Provinsi Riau.

Roni membeberkan, sejumlah poin strategi pengembangan ekonomi kreatif yang dilakukan Dispar Riau, diantaranya adalah Peningkatan kapasitas kualitas dan kuantitas sumber daya manusia kreatif, dan Peningkatan daya tarik subsektor industri kreatif.

Terkait event pariwisata Roni menjelaskan, bahwa sedikitnya ada tujuh agenda pariwisata tahun 2021 yang batal dilaksanakan lantaran dampak pandemi COVID-19. "Tujuh event yang batal adalah Tour De Siak, Gema Muharram, Haul Tuan Guru, Lomba Mancing Dumai, Perang Air, Festival Bakar Tongkang, dan Festival Pacu Jalur," tandasnya.(*)



 
Berita Lainnya :
  • Gelar Rakor di Rohil, Dispar Riau Sinkronisasi Program Pariwisata
  •  
    Komentar Anda :

     
    BERITA TERPOPULER
    1 Target PKS Kampar 2024: Menang Pileg, Kuasai Parlemen, Tamaruddin Bupati
    2 Empat Bupati dan Walikota Pekanbaru Tak Terlihat di Rakor Karhutla Riau
    3 Gubri Open House Idul Fitri hingga Tiga Hari, Seluruh Warga Diundang
    4 Catat! ASN Pemprov Riau harus Masuk Kerja Tanggal 10 Juni Siap-siap Disanksi
    5 Inilah Deretan Acara Pelantikan Gubernur dan Wagub Riau Besok Mulai di Jakarta hingga Pekanbaru
    6 ASN Pemprov Riau Wajib Masuk 10 Juni, yang Tambah Libur Dikenakan Sanksi
    7 Gubri Lepas 700 Santri ke Pesantren Al Fatah Magetan
    8 Aduh! Program Walikota Pekanbaru di Nilai Gagal
    9 Hore! Mulai 1 April Pengurusan e-KTP Bisa Dilakukan Diluar Domisili
    10 Panglima TNI: Kalau Mau Pakai Jilbab Pindah ke Aceh
    Follow:
    Pemprov Riau | Pemko Pekanbaru | Pemkab Siak | Pemkab Inhu | Pemkab Rohil | Pemkab Kampar
    Redaksi Disclaimer Pedoman Media Siber Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 Warna Riau | Inspirasi Baru Berita Riau, All Rights Reserved