www.warnariau.com
Gubri Tinjau Kondisi Jalan Lintas Pesisir Rohil
Minggu, 01/08/2021 - 11:16:59 WIB



TERKAIT:
   
 

BAGANSIAPIAPI, WARNARIAU.COM - Gubernur Riau Syamsuar didampingi anggota DPRD Riau Dapil Rohil Karmila Sari meninjau kondisi jalan pesisir Rohil di Kecamatan Pekaitan, Jumat (30/7/2021) kemarin.

Pada kesempatan itu, Gubernur juga didampingi Bupati dan Wakil Bupati Rohil Afrizal Sintong-H Sulaiman, anggota DPRD Rohil serta beberapa unsur lainnya.

Jalan pesisir yang menghubungkan beberapa kecamatan dan merupakan urat nadi perekonomian masyarakat ini merupakan jalan yang menjadi tanggung jawab provinsi dalam pembangunan dan perbaikannya.

"Hari ini kita meninjau jalan Bagansiapiapi menuju Pedamaran, karena jalan Provinsi ini masih banyak kendala dalam pembangunannya," kata Gubernur.

Beberapa kendala yang dialami dalam pembangunan jalan ini lanjut Gubernur, diantaranya sering terkena banjir jika musim penghujan. "Padahal potensi di daerah ini sangat besar baik dari sektor pertanian maupun perkebunan," paparnya.

Untuk mengatasi persoalan-persoalan banjir sendiri kata Gubernur, upaya yang akan dilakukan berupa pembangunan embung. Sebab, selain bisa mengatasi persoalan-persoalan banjir, juga bisa sebagai persediaan dalam mengatasi persoalan-persoalan kebakaran hutan dan lahan (karhutla).

Gubernur juga menambahkan, pihaknya telah sepakat dalam pembangunan jalan yang merupakan tanggung jawab provinsi di Rohil akan membagi tugas antara PU Provinsi dan kepala UPT yang ada di Rohil dan Dumai.

"Kapan saja ada keperluan maka akan langsung kita hubungi dan akan langsung di perbaiki," terangnya.

Sementara itu, Bupati Rohil Afrizal Sintong memberikan apresiasi kepada Gubernur Riau yang telah meninjau kondisi jalan pesisir yang selama ini menjadi kendala bagi masyarakat.

"Kunjungan pak Gubernur ini sangat luar biasa meninjau jalan lintas pesisir, tak lama lagi akan dikerjakan sehingga mudah untuk di lintasi masyarakat," katanya.

Bupati juga berharap agar pemerintah provinsi memberikan perhatian dalam pembangunan ruas-ruas jalan yang menjadi tanggung jawab Provinsi. Sehingga dapat meningkatkan perekonomian masyarakat.(halloriau)



 
Berita Lainnya :
  • Gubri Tinjau Kondisi Jalan Lintas Pesisir Rohil
  •  
    Komentar Anda :

     
    BERITA TERPOPULER
    1 Target PKS Kampar 2024: Menang Pileg, Kuasai Parlemen, Tamaruddin Bupati
    2 Empat Bupati dan Walikota Pekanbaru Tak Terlihat di Rakor Karhutla Riau
    3 Gubri Open House Idul Fitri hingga Tiga Hari, Seluruh Warga Diundang
    4 Catat! ASN Pemprov Riau harus Masuk Kerja Tanggal 10 Juni Siap-siap Disanksi
    5 Inilah Deretan Acara Pelantikan Gubernur dan Wagub Riau Besok Mulai di Jakarta hingga Pekanbaru
    6 ASN Pemprov Riau Wajib Masuk 10 Juni, yang Tambah Libur Dikenakan Sanksi
    7 Gubri Lepas 700 Santri ke Pesantren Al Fatah Magetan
    8 Aduh! Program Walikota Pekanbaru di Nilai Gagal
    9 Hore! Mulai 1 April Pengurusan e-KTP Bisa Dilakukan Diluar Domisili
    10 Panglima TNI: Kalau Mau Pakai Jilbab Pindah ke Aceh
    Follow:
    Pemprov Riau | Pemko Pekanbaru | Pemkab Siak | Pemkab Inhu | Pemkab Rohil | Pemkab Kampar
    Redaksi Disclaimer Pedoman Media Siber Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 Warna Riau | Inspirasi Baru Berita Riau, All Rights Reserved