www.warnariau.com
Wabup H. Sulaiman Hadiri Wisuda Pertama Santri Ponpes AS Sunnah
Selasa,, 20/06/2023 - 18:35:55 WIB



TERKAIT:
   
 

BAGANSIAPIAPI – Wakil Bupati (Wabup) Rokan Hilir (Rohil) H Sulaiman SS MH menghadiri Wisuda akbar angkatan pertama santri/ santri Wati Pondok Pesantren As-Sunnah tahun 2023, Selasa (20/6/2023) di Halaman Ponpes, Jalan Makmur, Bagansiapiapi.

Wisuda Ponpes As sunnah ini di hadiri Plt Kabiro Kesra Riau H Sofwan Muhajir,SAg, Tuan guru Buya Hamka Riau, Anggota DPRD Rohil Jasmadi, Asisten 1 feri H farya, Kakan kemenag Rohil H Naini, Tuan Guru Dr Khairudin Shaleh, Kadis Perkim Budi Mulya, Camat Bangko Aspri Mulya, Ketua Baznas Rohil Ustad Jefri, Orang tua wali santri, keluarga besar dan para guru ponpes as sunnah.

Wakil Bupati Rokan Hilir H Sulaiman dalam sambutannya mengatakan orang yang mulia itu yang memiliki pondok pesantren, Ponpes juga merupakan pilar penting di suatu wilayah termasuk di Rokan hilir.
“Atas nama pemerintah daerah Kami berharap kerja sama dengan ponpes yang ada di Rokan hilir, pemerintah daerah tetap memperhatikan para guru pengajar, termasuk beasiswa para santri.

Lanjut Wabup, Kami dari pemerintah daerah terus mensuport pembangunan ponpes di Rohil, di tahun ini pemkab Rohil juga memprogramkan pembangunan sumur bor dan akses jalan di ponpes as sunnah.
Selain itu, Wabup juga mengingatkan kepada wali santri untuk tidak kuwatir menitipkan anaknya di ponpes, yang paling beruntung bagi seorang ibu adalah memasukkan anaknya di ponpes, karna lanjut Sulaiman,masalah rezeki sudah di atur oleh Allah SWT.

Sementara itu, Kabiro Kesra provinsi Riau, Sofwan Muhajir, mengatakan mewakili gubernur Riau, saya datang di Rohil Untuk menyaksikan wisuda santri angkatan pertama ponpes as sunnah, semoga menjadi salah satu amal ibadah yang bisa menghantarkan kita ke surga nantinya.

“Wisuda ini merupakan langkah awal bagi santri untuk melanjutkan pendidikan agama di jenjang yang lebih tinggi,” Jelasnya.
Dirinya juga mengajak kepada masyarakat untuk bersama sama berkontribusi membangun ponpes untuk masa yang akan datang.
“Saya berharap dengan adanya wisuda santri angkatan pertama ini, kedepannya akan ada angkatan yang kedua dan ketiganya,” pungkasnya.




 
Berita Lainnya :
  • Wabup H. Sulaiman Hadiri Wisuda Pertama Santri Ponpes AS Sunnah
  •  
    Komentar Anda :

     
    BERITA TERPOPULER
    1 Target PKS Kampar 2024: Menang Pileg, Kuasai Parlemen, Tamaruddin Bupati
    2 Empat Bupati dan Walikota Pekanbaru Tak Terlihat di Rakor Karhutla Riau
    3 Gubri Open House Idul Fitri hingga Tiga Hari, Seluruh Warga Diundang
    4 Catat! ASN Pemprov Riau harus Masuk Kerja Tanggal 10 Juni Siap-siap Disanksi
    5 Inilah Deretan Acara Pelantikan Gubernur dan Wagub Riau Besok Mulai di Jakarta hingga Pekanbaru
    6 ASN Pemprov Riau Wajib Masuk 10 Juni, yang Tambah Libur Dikenakan Sanksi
    7 Gubri Lepas 700 Santri ke Pesantren Al Fatah Magetan
    8 Aduh! Program Walikota Pekanbaru di Nilai Gagal
    9 Hore! Mulai 1 April Pengurusan e-KTP Bisa Dilakukan Diluar Domisili
    10 Panglima TNI: Kalau Mau Pakai Jilbab Pindah ke Aceh
    Follow:
    Pemprov Riau | Pemko Pekanbaru | Pemkab Siak | Pemkab Inhu | Pemkab Rohil | Pemkab Kampar
    Redaksi Disclaimer Pedoman Media Siber Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 Warna Riau | Inspirasi Baru Berita Riau, All Rights Reserved