www.warnariau.com
Sekda Ungkap Meski Anggaran Minim, Dumai Siap Berlakukan PSBB
Kamis, 14/05/2020 - 15:55:47 WIB



TERKAIT:
   
 

DUMAI, WARNARIAU.COM - Pemerintah Kota Dumai mengaku minim anggaran untuk pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). Anggaran yang diperlukan untuk pemberlakuan PSBB diperkirakan sebesar Rp300 miliar.

Namun, kondisi keuangan Pemko Dumai hanya mampu menyediakan anggaran sebesar Rp200 Miliar.

Hal itu disampaikan Sekda Dumai Herdi Salioso usai memimpin rapat persiapan pemberlakuan PSBB di Gedung Pendopo Jalan Putri Tujuh Kota Dumai, Kamis (14/5/2020).

Sekda menjelaskan, pihaknya sudah maksimal melaksanakan realokasi anggaran dan refocusing kegiatan di setiap OPD di lingkungan Pemko Dumai untuk penanganan Covid-19.

"Walaupun minim anggaran, kita siap memberlakukan PSBB di Kota Dumai. Sekarang tinggal menunggu petunjuk dari Bapak Gubernur Riau. Hari ini juga ada telekonferensi dengan Bapak Gubernur," sebut Sekda.

Menurut Sekda, anggaran yang diperlukan untuk pemberlakuan PSBB diperkirakan sebesar Rp300 miliar. Namun, kondisi keuangan Pemko Dumai hanya mampu menyediakan anggaran sebesar Rp200 Miliar. Tahap pertama dana yang sudah di cairkan sebesar Rp26 miliar.

Anggaran tersebut, lanjut Sekda, diprioritaskan untuk jaringan pengaman sosial bagi masyarakat terdampak Covid-19.

"Sebelum PSBB dilaksanakan, harus sudah ada kesiapan seperti, jaringan pengaman sosial bagi masyarakat terdampak Covid-19. Bantuan harus sudah diserahkan sebelum atau saat awal pelaksanaan PSBB diterapkan," harap Sekda

"Untuk jaringan pengaman sosial non DTKS saat ini kami masih mengharapkan bantuan dari provinsi, dimana pemerintah provinsi akan membantu Rp300 ribu per KK, sedangkan anggaran dari APBD Dumai Rp300 ribu per KK yang akan disalurkan dalam bentuk bantuan sembako," papar Sekda

"Kita berharap penerapan PSBB tidak akan berlangsung lama mengingat kondisi anggaran Pemerintah Kota Dumai yang sangat minim," pungkas Sekda.(halloriau)



 
Berita Lainnya :
  • Sekda Ungkap Meski Anggaran Minim, Dumai Siap Berlakukan PSBB
  •  
    Komentar Anda :

     
    BERITA TERPOPULER
    1 Target PKS Kampar 2024: Menang Pileg, Kuasai Parlemen, Tamaruddin Bupati
    2 Empat Bupati dan Walikota Pekanbaru Tak Terlihat di Rakor Karhutla Riau
    3 Gubri Open House Idul Fitri hingga Tiga Hari, Seluruh Warga Diundang
    4 Catat! ASN Pemprov Riau harus Masuk Kerja Tanggal 10 Juni Siap-siap Disanksi
    5 Inilah Deretan Acara Pelantikan Gubernur dan Wagub Riau Besok Mulai di Jakarta hingga Pekanbaru
    6 ASN Pemprov Riau Wajib Masuk 10 Juni, yang Tambah Libur Dikenakan Sanksi
    7 Gubri Lepas 700 Santri ke Pesantren Al Fatah Magetan
    8 Aduh! Program Walikota Pekanbaru di Nilai Gagal
    9 Hore! Mulai 1 April Pengurusan e-KTP Bisa Dilakukan Diluar Domisili
    10 Panglima TNI: Kalau Mau Pakai Jilbab Pindah ke Aceh
    Follow:
    Pemprov Riau | Pemko Pekanbaru | Pemkab Siak | Pemkab Inhu | Pemkab Rohil | Pemkab Kampar
    Redaksi Disclaimer Pedoman Media Siber Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 Warna Riau | Inspirasi Baru Berita Riau, All Rights Reserved