www.warnariau.com
Kabut Asap Makin Tebal, Sekolah di Dumai Pulangkan Anak Didik Lebih Awal
Kamis, 21/02/2019 - 12:48:59 WIB



TERKAIT:
   
 

DUMAI, WARNARIAU.COM - Sejumlah Sekolah Dasar (SD) di Kota Dumai memulangkan anak didiknya lebih awal dari jam belajar normal seperti biasanya, Kamis (21/2/2019).

Pemulangan anak didik lebih awal ini dilakukan sejumlah sekolah karena kondisi udara Dumai yang dinilai sudah tidak sehat akibat tebalnya kabut asap sisa kebakaran hutan dan lahan.

"Kabut asap sudah beberapa hari belakangan sangat menghawatirkan anak-anak. Makanya kita pulangkan. Pemulangan anak didik ini kita lakukan setelah mendapatkan petunjuk dari pihak dinas pendidikan," kata Zahara, kepala sekolah SD 13 Buluh Kasap, Kota Dumai.

Terkait dengan adanya kemungkinan untuk meliburkan anak didik, sampai saat ini belum ada perintah dari Dinas pendidikan. "Namun kalau kedepannya memang cuaca Dumai semangkuk memburuk tidak menutup kemungkinan anak didik untuk diliburkan," tambah Zahara.

"Untuk memastikan anak didik pulang langsung ke rumah, kita langsung menghubungi orang tua anak didik untuk menjemput ke sekolah," tambahnya.

Pantauan di lapangan tidak seluruh sekolah yang memulangkan anak didiknya dengan situasi kabut asap di Kota Dumai. Beberapa sekolah memilih menjalankan aktivitas belajar mengajar seperti biasa.

Beberapa sekolah yang memulangkan anak didiknya lebih cepat diantaranya SDN 13, SDN 14, SDN 16, SDN 17 Buluh Kasap, SDN Binaan khusu Kota, SDN 004 dan 005 Karang Anyer dan sejumlah sekolah lainnya.(cakaplah)



 
Berita Lainnya :
  • Kabut Asap Makin Tebal, Sekolah di Dumai Pulangkan Anak Didik Lebih Awal
  •  
    Komentar Anda :

     
    BERITA TERPOPULER
    1 Target PKS Kampar 2024: Menang Pileg, Kuasai Parlemen, Tamaruddin Bupati
    2 Empat Bupati dan Walikota Pekanbaru Tak Terlihat di Rakor Karhutla Riau
    3 Gubri Open House Idul Fitri hingga Tiga Hari, Seluruh Warga Diundang
    4 Catat! ASN Pemprov Riau harus Masuk Kerja Tanggal 10 Juni Siap-siap Disanksi
    5 Inilah Deretan Acara Pelantikan Gubernur dan Wagub Riau Besok Mulai di Jakarta hingga Pekanbaru
    6 ASN Pemprov Riau Wajib Masuk 10 Juni, yang Tambah Libur Dikenakan Sanksi
    7 Gubri Lepas 700 Santri ke Pesantren Al Fatah Magetan
    8 Aduh! Program Walikota Pekanbaru di Nilai Gagal
    9 Hore! Mulai 1 April Pengurusan e-KTP Bisa Dilakukan Diluar Domisili
    10 Panglima TNI: Kalau Mau Pakai Jilbab Pindah ke Aceh
    Follow:
    Pemprov Riau | Pemko Pekanbaru | Pemkab Siak | Pemkab Inhu | Pemkab Rohil | Pemkab Kampar
    Redaksi Disclaimer Pedoman Media Siber Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 Warna Riau | Inspirasi Baru Berita Riau, All Rights Reserved