www.warnariau.com
Wagubri Bersama Forkompimda Tinjau TPS di Rokan Hulu
Rabu, 09/12/2020 - 12:52:34 WIB



TERKAIT:
   
 

ROHUL, WARNARIAU.COM - Wakil Gubernur Riau Edy Natar Nasution melakukan penunjauan ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) bersama Forkompimda. Dari hasil peninjauannya, secara keseluruhan Pilkada di daerah ini berjalan aman dan lancar.

Saat berkunjung TPS 10 Kecamatan Rambah Desa pematangan Berangan, sejumlah ibu-ibu terlihat riang. Pasalnya, partisipasi mereka dalam menyukseskan Pilkada Serentak dilihat langsung oleh Wakil Gubernur Riau dan pejabat lainnya.

Wagubri mengatakan, tujuannya ke daerah untuk meyakinkan supaya apa yang jadi arahan dari pusat dan juga yang telah dirapatkan bisa berjalan dengan baik sesuai dengan apa yang diharapkan.

Lebih lanjut ia menuturkan, ini merupakan titik pertama yang dikunjungi. Nantinya dari sini pihaknya akan lanjut ke Dumai.

"Tidak semua daerah kita jangkau yang melaksanakan pemilihan," ungkapnya.

Sejauh ini, pihaknya ambil nanti berapa sampel saja. Nantinya dengan sampel ini pihaknya meyakini bahwa pelaksanaan ini sesuai dengan harapan bersama seperti penerapan protokol kesehatan.

"Jadi kalau kita liat sudah cukup baik," tuturnya.

Ia berharap pelaksanaan Pilkada serentak ini berlangsung secara adil, jujur dan transparan sehingga masyarakat mendapatkan hak suaranya. Jika semua itu terlaksana dengan baik semua akan berjalan dengan lancar.

Turut serta dalam peninjauan ini antara lain Ketua DPRD Riau, Danrem 031 Wirabima Kolonel Inf M Syech Ismed, Kapolda Riau Agung Setya Imam Effendi, Danlanud Roesmin Nurjadin Marsma TNI Rony Irianto, Bupati Rokan Hulu Sukiman, serta jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) lainnya.(*)



 
Berita Lainnya :
  • Wagubri Bersama Forkompimda Tinjau TPS di Rokan Hulu
  •  
    Komentar Anda :

     
    BERITA TERPOPULER
    1 Target PKS Kampar 2024: Menang Pileg, Kuasai Parlemen, Tamaruddin Bupati
    2 Empat Bupati dan Walikota Pekanbaru Tak Terlihat di Rakor Karhutla Riau
    3 Gubri Open House Idul Fitri hingga Tiga Hari, Seluruh Warga Diundang
    4 Catat! ASN Pemprov Riau harus Masuk Kerja Tanggal 10 Juni Siap-siap Disanksi
    5 Inilah Deretan Acara Pelantikan Gubernur dan Wagub Riau Besok Mulai di Jakarta hingga Pekanbaru
    6 ASN Pemprov Riau Wajib Masuk 10 Juni, yang Tambah Libur Dikenakan Sanksi
    7 Gubri Lepas 700 Santri ke Pesantren Al Fatah Magetan
    8 Aduh! Program Walikota Pekanbaru di Nilai Gagal
    9 Hore! Mulai 1 April Pengurusan e-KTP Bisa Dilakukan Diluar Domisili
    10 Panglima TNI: Kalau Mau Pakai Jilbab Pindah ke Aceh
    Follow:
    Pemprov Riau | Pemko Pekanbaru | Pemkab Siak | Pemkab Inhu | Pemkab Rohil | Pemkab Kampar
    Redaksi Disclaimer Pedoman Media Siber Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 Warna Riau | Inspirasi Baru Berita Riau, All Rights Reserved